About

Friday, May 13, 2016

Cara Murah dan Mudah Merawat Wajah

 Tentukan jenis kulit Anda. Apakah kulit Anda berminyak, kering, normal, atau kombinasi? Untuk menentukannya, cuci wajah Anda lalu biarkan kering dan tanpa tersentuh selama satu jam. Periksa wajah dengan menempelkan dan mengoleskan tisu di antara hidung dan pipi, yang disebut area T
  • Kulit normal tidak akan menunjukkan minyak ataupun kulit yang mengelupas. Kulit harus terasa kenyal dan halus. Jika Anda memiliki kulit seperti ini,maka tidak perlu khawatir dengan  kulit anda.
  • Kulit berminyak ditandai dengan adanya minyak pada tisu. Orang dengan kulit berminyak juga biasanya memiliki pori-pori besar dan agak mengkilap,jika terkena debu atau polusi maka akan bertambah parah.
  • Kulit kering mungkin terasa kencang atau menunjukkan serpihan kulit mati. Kulit jenis ini terkait erat dengan pori-pori kecil. Pelembab yang bagus dan bermutu sangat penting untuk jenis kulit ini.
  •  Kulit kombinasi adalah jenis kulit yang paling umum. Kulit jenis ini menunjukkan ciri-ciri dari ketiga jenis kulit di atas. Biasanya, kulit akan berminyak di daerah T dan normal cenderung kering di tempat lain.

 Berikut adalah bahan alami yang manjur untuk kesehatan kulit:
  •   Tomat
Tomat mampu menghilangkan segala macam penyakit mulai dari komedo, jerawat dan berbagai macam flek hitam kandungan vitaminnya untuk kulit benar-benar mampu membuat kulit lebih sehat. Cara menggunakannya juga cukup mudah tinggal blender dan oleskan sama dengan apel tadi.

  •   Pisang
Pisang mampu memberikan kelembapan pada kulit wajah anda, kandungan yang ada dalam pisang mampu menutrisi kulit wajah dengan maksimal. Jika ingin mendapatkan yang lebih maka sebaiknya di campur dengan 1 sendok madu.

  • Paprika (Lada Manis)
Paprika adalah salah satu bahan alami yang bagus untuk facial wajah Anda, dengan membuat masker dari olahan paprika Anda bisa memutihkan wajah Anda, dimana masker paprika ini bisa meningkatkan sirkulasi aliran darah di dalam wajah. Anda bisa menghancurkan (mem-blender) paprika merah atau hijau untuk menghasilkan pasta atau krim sebagai masker wajah. Oleskan pada wajah Anda dan kemudian biarkan selama lima belas menit, kemudian bersihkan wajah Anda dengan air dingin. Dengan krim alami ini sel-sel kulit wajah Anda dapat lebih sehat dan pastinya wajah putih alami bisa Anda dapatkan.

  • Yogurt
Yogurt ternyata bisa memberikan kelembapan untuk kulit wajah Anda. Dengan mencampur sedikit madu dan kemudian oleskan pada kulit wajah Anda, biarkan selama 10 menit kemudian bisa dibersihkan dengan air. Masker berbahan yogurt ini bisa menghaluskan kulit wajah Anda, pastinya kulit wajah putih nan halus adalah dambaan semua orang.

  • Chamomile
Chamomile memang biasa dijadikan teh. Namun bunga ini bisa berfungsi sebagai bahan alami untuk mencerahkan kulit wajah. Chamomile juga memiliki banyak kandungan untuk mengatasi mata yang bengkak. Anda hanya perlu mencelupkan kantong teh ke dalam air panas, dan biarkan sampai dingin. Kemudian, tempelkan kantong teh pada mata. Lakukan hal ini selama dua minggu untuk melihat hasilnya.

  •   Susu
Anda pasti sebelumnya sudah mendengar tentang manfaat mandi susu. Tetapi bila mandi susu dirasa terlalu repot, cukup gunakan susu untuk membasuh muka. Susu memiliki banyak bahan yang dapat mengurangi bintik-bintik hitam pada wajah, dan meningkatkan warna kulit dengan cara yang sempurna. Tuang beberapa tetes susu pada kain pencuci muka, lalu gunakan kain tersebut untuk menggosok wajah dengan lembut. Susu akan menghilangkan sel-sel kulit mati yang menutup wajah, dan memberikan warna yang baru.

  • Almond
Almond dapat membantu mengurangi kegelapan warna kulit, sehingga kulit akan terlihat lebih terang. Cara praktis dan alami untuk menggunakan almon untuk memutihkan kulit adalah dengan mencampurkan almon dengan susu dan sedikit kunyit. Caranya, pada pagi hari, rendam 4-5 biji almond dan satu ruas kunyit dalam susu cair. Pada malam harinya, keluarkan kunyit, lalu haluskan almon dalam susu tersebut hingga terbentuk pasta. Oleskan campuran ini pada wajah dan leher dan biarkan semalaman. Setelah itu, pada pagi harinya bilas dengan air dingin dan bersihkan. Untuk hasil yang optimal, lakukan cara ini 2 minggu sekali.
Wajah tampak putih berseri dan bercahaya menjadi dambaan setiap wanita, dan merawat wajah tidaklah harus mahal karena kita dapat melakukannya dengan mudah dan murah di rumah secara alami dilakukan setiap hari,selamat mencoba!

0 comments:

Post a Comment

Disqus Shortname

Comments system